JADWAL TAIWAN TERBUKA GRAND PRIX GOLD 6-11 SEPTEMBER 2011 - Taiwan Terbuka Grand Prix Gold Febe Harus Tunjukkan Prestasi di Taiwan. Ketua PB Djarum Kudus Yoppy Rosimin mengatakan, tunggal putri pelatnas Maria Febe Kusumastuti harus bisa menunjukkan prestasinya pada kejuaraan bulu tangkis Yonex Open Chinese Taipei, 6-11 September 2011.
"Sebenarnya bukan hanya di China Taipei, tetapi semua event yang diikuti harus bisa menunjukkan prestasinya karena, kalau tidak, lambat laun bisa tersingkir," kata Yoppy ketika dihubungi dari Semarang, Kamis (18/8/2011).
Menurut dia, tunggal putri PB Djarum tersebut belum bisa menunjukkan gereget permainannya. Padahal, dalam permainan yang menggunakan sistem rally point, hal itu sangat penting.
"Sekarang ini bermain bulu tangkis tidak hanya tampil, tetapi harus memiliki strategi, termasuk mengatur tempo permainan dan lain sebagainya. Saya kira Maria Febe harus lebih fokus lagi saat tampil di lapangan," katanya.
Maria Febe yang saat ini menempati ranking 37 dunia merupakan salah satu pemain tunggal putri yang diterjunkan pada kejuaraan berhadiah total 200.000 dollar AS, bersama dengan Adriyanti Firdasari, Aprilia Yuswandari, dan Lindaweni Fenetri.
Pada kejuaraan tersebut, pebulu tangkis pelatnas asal PB Djarum yang turun adalah Dionysius Hayom Rumbaka (tunggal putra), Maria Febe (tunggal putri), pasangan Rendy Sugiarto/Afiat Yuris Wirawan, dan Muhammad Ulinnuha berpasangan dengan Ricky Karanda Suwardi di ganda putra.
Selain itu, ada Meliana Jauhari berpasangan dengan Greysia Polii di ganda putri, Tontowi Ahmad berpasangan dengan Lilyana Natsir, Fran Kurniawan berpasangan dengan Pia Zebadiah, dan pasangan Muhammad Rijal/Debby Susanto di ganda campuran. Dedi Suparman 20 Aug, 2011
--
Source: http://bagi-mp3.blogspot.com/2011/08/jadwal-taiwan-terbuka-grand-prix-gold-6.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Browse » Home » » JADWAL TAIWAN TERBUKA GRAND PRIX GOLD 6-11 SEPTEMBER 2011
Sabtu, 20 Agustus 2011
JADWAL TAIWAN TERBUKA GRAND PRIX GOLD 6-11 SEPTEMBER 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar to “JADWAL TAIWAN TERBUKA GRAND PRIX GOLD 6-11 SEPTEMBER 2011”