Timnas U-23 vs timnas senior, Lawan U-23, Latihan Timnas Senior Tak Berubah. Timnas senior Pra Piala Dunia (PPD) 2014 zona Asia akan beruji coba dengan timnas U-23, Kamis, 18 Agustus 2011. Tak ada persiapan khusus yang dijalani oleh Firman Utina dan kawan-kawan menghadapi pertandingan ini.
Menurut Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Liestiadi, pola latihan yang diberikan kepada para pemain tidak mengalami perubahan. Pihaknya juga belum menentukan kerangka tim yang akan tampil di Stadion Manahan nanti.
"Persiapan kami normal-normal saja. Tadi kami latihan finishing, game koreksi, ball possession selama tiga babak 8 menit. Itu merupakan latihan kami untuk menghadapai Timnas U-23," kata Liestiadi, Selasa, 16 Agustus 2011.
Mengenai pemain yang akan tampil pelatih Wim Rijsbergen menurut Liestiadi juga belum menentukan pilihan. Sebaliknya, pelatih asal Belanda itu masih ingin melihat posisi pemain yang cocok melawan Timnas U-23.
"Gambaran komposisi yang pasti belum ada. Coach masih mencari starting eleven yang cocok. Jadi masih mencari kira-kira pemain yang cocok diturunkan pada laga dengan U-23," ujar mantan asisten pelatih PSM Makassar itu.
Liestiadi menambahkan, timnas akan memperkaya menu latihannya dengan menyaksikan video pertandingan Indonesia vs Turkmenistan, Rabu, 17 Agustus 2011. "Hal ini akan kita jadikan evaluasi. Untuk latihannya kita menggagendakan latihan 3x15," pungkas Liestiadi.
prediksi Timnas U-23 vs timnas senior by kang-jaya: timnas senior menang dengan skor 4-1. Dedi Suparman 17 Aug, 2011
--
Source: http://bagi-mp3.blogspot.com/2011/08/laga-ujicoba-timnas-u-23-vs-timnas.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Browse » Home » » LAGA UJICOBA TIMNAS U-23 VS TIMNAS SENIOR 18 AGUSTUS 2011
Rabu, 17 Agustus 2011
LAGA UJICOBA TIMNAS U-23 VS TIMNAS SENIOR 18 AGUSTUS 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar to “LAGA UJICOBA TIMNAS U-23 VS TIMNAS SENIOR 18 AGUSTUS 2011”