Zona Malam - BARCELONA, Pelatih Barcelona, Pep Guardiola, mengaku yakin bisa mengalahkan Real Madrid pada duel "El Clasico" dalam lanjutan Liga BBVA, Sabtu atau Minggu (22/4/2012) dini hari WIB. Meski sejumlah pemain tidak dalam kondisi terbaik, Guardiola menilai anak asuhnya akan mampu meraih tiga poin dalam laga yang dilaksanakan di Camp Nou tersebut.
Salah satu pemain yang diragukan untuk tampil dalam laga itu adalah penyerang Alexis Sanchez. Penyerang asal Cile itu mengalami cedera saat membela klubnya ketika melawan Chelsea di leg pertama babak semifinal Liga Champions, Rabu atau Kamis (19/4/2012) dini hari WIB.
"Dia sebenarnya sudah berlatih hari ini. Tetapi, kemarin dia sangat merasa kesakitan karena cederanya, dan dia sangat diragukan untuk bisa bermain besok," ungkap Guardiola.
Madrid bertandang ke markas Barca dengan keunggulan empat poin. Namun, dalam sepuluh laga "El Clasico" sejak dilatih Jose Mourinho, tim berjuluk "Los Blancos" itu hanya mampu sekali mengalahkan Lionel Messi dan kawan-kawan ketika dijamu di kandang Barca.
"Saya mempunyai firasat bahwa Madrid akan mencoba untuk memenangkan laga ini. Tetapi, apa pun yang terjadi di 'El Clasico', kami telah berhasil menang dan memperkecil jarak dari 10 poin menjadi empat poin. Jadi, sangat jelas tujuan kami dalam laga ini adalah untuk menang," tegasnya.
sumber : kompasSalah satu pemain yang diragukan untuk tampil dalam laga itu adalah penyerang Alexis Sanchez. Penyerang asal Cile itu mengalami cedera saat membela klubnya ketika melawan Chelsea di leg pertama babak semifinal Liga Champions, Rabu atau Kamis (19/4/2012) dini hari WIB.
"Dia sebenarnya sudah berlatih hari ini. Tetapi, kemarin dia sangat merasa kesakitan karena cederanya, dan dia sangat diragukan untuk bisa bermain besok," ungkap Guardiola.
Madrid bertandang ke markas Barca dengan keunggulan empat poin. Namun, dalam sepuluh laga "El Clasico" sejak dilatih Jose Mourinho, tim berjuluk "Los Blancos" itu hanya mampu sekali mengalahkan Lionel Messi dan kawan-kawan ketika dijamu di kandang Barca.
"Saya mempunyai firasat bahwa Madrid akan mencoba untuk memenangkan laga ini. Tetapi, apa pun yang terjadi di 'El Clasico', kami telah berhasil menang dan memperkecil jarak dari 10 poin menjadi empat poin. Jadi, sangat jelas tujuan kami dalam laga ini adalah untuk menang," tegasnya.
Baca juga - klik di sini Pics Hot
Dinda 21 Apr, 2012
-
Source: http://zonamalam.blogspot.com/2012/04/barca-yakin-kalahkan-madrid.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar to “Barca Yakin Kalahkan Madrid”