Header Ad Banner

ads

Selasa, 23 Agustus 2011

Kebakaran Pasar Loak Surabaya 50 Mobil PMK Tak Mampu Jinakkan Api

Hingga Selasa (23/8/2011) pukul 00.40 WIB, api yang membakar Pasar Loak di Jl Raya Dupak Surabaya, Jawa Timur, belum dapat dipadamkan.

Padahal tercatat sudah 50 mobil unit mobil pemadam kebakaran sudah diturunkan untuk menjinakkan api yang melalap pasar itu sejak Senin (22/8/2011) sekitar pukul 20.00 WIB.

Menurut Kepala Seksi Pengendalian dan Pencegahan Dinas Kebakaran Kota Surabaya, Ari Bekti Iswantoro di lokasi kebakaran, ke-50 mobil PMK itu dikerahkan antara lain dari Dinas Kebersihan, PT Gudang Garam, PT Pelindo, Pemkab Sidoarjo, dan Pemkab Gresik.

Dia mengaku mendapat sedikit kendala dalam proses pemadaman karena banyaknya warga yang melihat dan mendekat, serta sedikitnya persediaan air di sungai-sungai terdekat.

‘Selain itu, kios yang terbakar banyak yang terbuat dari kayu, sehingga api agak sulit dipadamkan,’ katanya.

Menurut data sementara, ungkap Ari Bekti, sudah sekitar 400 kios yang terbakar habis di pasar yang menjual barang-barang bekas ini. Dia masih belum dapat menyebutkan angka kerugian yang ditimbulkan karena pihaknya masih fokus pada pemadaman.

Terbakarnya pasar loak memperpanjang daftar peristiwa kebakaran yang terjadi di Surabaya sepanjang Senin (22/8/2011). Sebelumnya sekitar 50 rumah non-permanen milik pemulung di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Keputih juga terbakar. Saat itu, api juga melahap tumpukan sampah seluas 5 hektare.

iyopw 23 Aug, 2011


--
Source: http://selebonline.com/kebakaran-pasar-loak-surabaya-50-mobil-pmk-tak-mampu-jinakkan-api/
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar to “Kebakaran Pasar Loak Surabaya 50 Mobil PMK Tak Mampu Jinakkan Api”

SPONSOR

STATISTIC

 

Copyright © 2009 by Bola80

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger